Powered By Blogger

Thursday, June 30, 2011

Spesialis Kesehatan Anak - Bedah Anak

Kelompok kerja Bedah Anak  RSAB Harapan Kita merupakan sebuah unit pelayanan dari RSAB Harapan Kita secara terpadu. Unit pelayanan ini dirintis oleh dr. Edy  M. Halimun, dokter spesialis anak yang  juga dokter subspesialis bedah anak.

Sejak RSAB Harapan Kita berdiri tahun 1979, kelompok Bedah Anak telah banyak menangani pasien  dengan berbagai kasus dengan tingkat keberhasilan yang tinggi.

USIA PASIEN BEDAH ANAK
Pasien-pasien yang ditangani hingga saat ini berkisar pada usia 0 - 17 tahun. Penanganan pasien Bedah Anak melibatkan dokter-dokter subspesialis bedah anak, dokter pendamping dengan kualifikasi khusus kemoterapi, serta dokter pendamping dengan keahlian khusus gizi pasca perawaan bedah. Namun  bagi pasien-pasien dibawah usia 1 bulan dengan kelainan khusus yang membutuhkan perawatan bedah akan dikonsultasikan dengan bagian Perinatologi. Selain itu Kelompok Kerja Bedah Anak juga  bekerjasama dengan dokter anak subspesialisasi ginjal anak, terutama untuk pasien anak dengan kategori gagal ginjal dan dokter anak dengan subspesialisasi gastro untuk kelainan anak pada  pencernaan serta bidang-bidang lain yang dianggap relevan seperti penanganan pasien penderita tumor  dan pasien dengan kebutuhan khusus yang harus ditangani secara tim.
PASIEN DIDETEKSI SEJAK KEHAMILAN
Dengan pelayanan dibawah satu atap, pasien-pasien yang dideteksi sejak awal kelahiran mengalami kelainan, dikonsultasikan kepada Kelompok Kerja Bedah Anak, dipantau bersama hingga saat anak  ilahirkan. Kemudian dilakukan penanganan secara prosedural baik melalui tindakan operasi maupun  perwatan konservatif non operasi.

DUKUNGAN UNIT KERJA LAIN
Kelompok Kerja Bedah Anak didalam melaksanakan pekerjaannya didukung oleh Poliklinik Bedah Anak  yang melaksanakan penanganan pemeriksaan fisik pasien, proses Ultra Sonografi (USG) dan pencitraan lainnya bekerjasama dengan dokter-dokter Radiologi, pelaksanaan khitanan dengan bius lokal, serta operasi kecil. Poliklinik Bedah Anak juga dilengkapi sarana dan prasarana yang menunjang pemeriksaan awal dan keberlangsungan operasi minor, lengkap dengan penanganan oleh perawat  yang profesional di bidangnya.

RUANG PEMBEDAHAN
Ruang Bedah atau kamar operasi merupakan penujang penting bagi kegiatan bedah anak. Di kamar tindakan pembedahan ini ditunjang oleh dokter-dokter Anestesi dan perawat-perawat pendidikan khusus dan terampil untuk operasi dan perawatan anak. Pada unit ini terdapat tiga tahab penanganan pasien yaitu ruang persiapan operasi, ruang tindakan dan ruang pemulihan yang masing-masing di tangani oleh perawat-perawat yang profesional.

ONE DAY CARE
Selain rawat inap dan rawat jalan, Kelompok Kerja Bedah Anak juga melayani One Day Care (ODC) yaitu penanganan pasien dengan kasus yang tidak memerlukan perawatan khusus pasca operasi seperti hernia, sirkumsisi ( khitanan ), polip, kista epidermal, Underended testis.

RUANG  RAWAT PASIEN
Selama mengalami perawatan pasien-pasien anak dengan kualifikasi bedah ditangani diruang Widuri, ruang Seruni, ruang Kemuning, ruang Kantil dan lainya.Ruang dilengkapi dengan ruang isolasi, ventilator ( alat bantu nafas ), inkubator, serta didukung perawat-perawat yang  bekerja 24 jam secara shift. Selain itu ruangan rawat anak juga dilengkapi dengan are bermain anak. Bagi pasien diruang Widuri terdapat tim penanganan luka bagi pasien yang mmebutuhkan  perawatan khusus.

FASILITAS RUANG RAWAT
Layanan perawatan Bedah Anak meliputi fasilitas Super VIP, VIP, Kelas I-II-III, juga menyelenggarakan perawatan bagi keluarga yang tidak mampu (Gakin). Selain itu untuk mendukung pelayanan, RSAB Harapan Kita juga bekerja sama dengan beberapa perusahaan Asuransi dan Askes.

KERJASAMA DENGAN PIHAK LAIN
Bedah Anak juga bekerjasama dengan beberapa Televisi Swasta untuk menangani pasien-pasien anak  serta membina hubungan kerja dengan beberapa yayasan untuk menangani pasien-pasien kurang mampu.

TIM DOkter Bedah Anak :
•     dr. Ariono Arianto, Sp.B, Sp BA
•     dr. Alexandra, Sp.B, Sp.BA
•     dr. Qamaruddin Bausat, Sp.B, Sp.BA

No comments:

Post a Comment